SPMO: INOVASI SISTEM MANAJEMEN DIGITAL UNTUK PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK CABAI JAMU ORGANIK DI WONOGIRI, INDONESIA
Abstract
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk mempersiapkan petani cabai jamu di Gapoktan
Gudangharjo, Wonogiri dalam mengajukan sertifikasi produk organik. Adapun rangkaian kegiatan yang
dilaksanakan yaitu sosialisasi, pembentukan ICS (internal control system), pengembangan SPMO (sistem
penjaminan mutu organik), dan diseminasi SPMO. Inovasi digital melalui pengembangan SPMO bertujuan untuk membantu pengelolaan budidaya organik yang lebih efisien dan terstandar. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa SPMO mampu meningkatkan pemahaman dan kemampuan petani serta pengurus ICS dalam menerapkan praktikpraktik budidaya berbasis organik. Selain itu, penggunaan SPMO sebagai alat digital terbukti mempermudah proses pengelolaan data dan pelaporan, sekaligus memastikan konsistensi penerapan standar mutu organik. Keberhasilan kegiatan ini menegaskan pentingnya inovasi digital dalam mendukung sistem pertanian berkelanjutan yang berbasis pada standar mutu organik. Rekomendasi yang dihasilkan mencakup pendampingan lanjutan dalam penggunaan SPMO dan penguatan kapasitas petani dalam memenuhi persyaratan sertifikasi organik, sehingga mampu meningkatkan keberlanjutan ekonomi dan lingkungan di wilayah Kabupaten Wonogiri.
References
Afriawan, M. D. A. A., Al-Akromi, M. A. I., Andira, M. H. P., Sutrisno, M. T., Nurwulandari, M., Sugiyarto, S., Nazar, I. A., Naim, D. M., & Setyawan, A. D. (2024). Traditional knowledge in land management and utilization of natural resources in Wonogiri District, Central Java, Indonesia. International Journal of Tropical Drylands, 8(1), 21–26. https://doi.org/10.13057/tropdrylands/t080103
Arum, M. R., Utami, A. W., & Irham, I. (2023). The Importance of Livelihood Diversification on Agroforestry Farmers in The Landslide Prone Area: A Case Study in Menoreh Hills Kulon Progo, Indonesia. BIO Web of Conferences, 80, 02008. https://doi.org/10.1051/bioconf/20238002008
Astutik, S., Pretzsch, J., Kimengsi, J. N., & Kapp, G. (2023). Medicinal plants production systems in rural Indonesia: Management practices and performance insights. Forest Policy and Economics, 153(September 2021), 102972. https://doi.org/10.1016/j.forpol.2023.102972
Bellon, M. R., Kotu, B. H., Azzarri, C., & Caracciolo, F. (2020). To diversify or not to diversify, that is the question. Pursuing agricultural development for smallholder farmers in marginal areas of Ghana. World Development, 125, 104682. https://doi.org/10.1016/j.worlddev.2019.104682
Copyright (c) 2025 Suswadi, Tyas Soemarah Kurnia Dewi, Supartini Supartini, Moh Erkamim, Faustina Yuniastuti, Rahmat Catur Haryadi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang ingin memasukkan naskah untuk diterbitkan pada jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat menyetujui poin-poin di bawah ini.
- Manuskrip yang diserahkan belum diterbitkan sebelumnya baik secara online maupun cetak.
- Manuskrip yang dikirimkan harus mengandung novelty yang baik. Minimal kebaruan referensi adalah 80% dari total referensi yang digunakan.
- Topik manuskrip harus sesuai dengan fokus dan ruang lingkup Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Penulisan manuskrip telah disesuaikan dengan panduan penulisan yang ditentukan oleh Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Abstrak dan kata kunci disajikan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dalam pengisian metadata penyerahan manuskrip.
- Referensi yang digunakan 75% harus berasal dari sumber primer (jurnal) dan 25% sumber sekunder (buku, majalah, koran, website, dll).