PENINGKATAN PEMAHAMAN IBU-IBU PKK DI DESA TRIYAGAN TENTANG MANFAAT UBI JALAR DAN VARIASI PENGOLAHANNYA
Abstract
Ubi jalar merupakan bahan makanan yang sudah tidak asing bagi masyarakat di Indonesia. Masyarakat mengenal ubi jalar sebagai bahan makanan yang murah dan mengenyangkan, namun masih banyak yang belum memahami bahwa ubi jalar mengandung berbagai senyawa yang berguna bagi kesehatan. Ubi jalar juga bisa diolah menjadi aneka makanan kekinian yang menarik minat untuk mengkonsumsi ubi jalar. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini diberikan penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan tentang manfaat ubi jalar bagi kesehatan dan cara mengolah ubi jalar yang bervariasi dan bisa menjadi ide usaha. Kegiatan pengabdian ini telah dilaksanakan pada bulan Mei – Juni 2022 bertempat di Desa Triyagan, Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo. Metode kegiatan dengan cara penyuluhan dan praktek. Kegiatan ini diikuti oleh 34 orang ibu. Materi pengabdian dapat diterima dengan baik dan menambah wawasan tentang manfaat ubi jalar bagi kesehatan. Kegiatan praktek pengolahan dapat dilakukan dengan baik dan meningkatkan keterampilan ibu-ibu dalam mengolah ubi jalar menjadi berbagai hidangan yang menarik.
References
Anonim, 2021. Monografi Desa Triyagan, Kcamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo.
Suprapti, Lies. 2006. Tepung Ubi Jalar Pembuatan dan Pemanfatannya. Kanisius. Yogyakarta.
Winarti, Sri. 2010. Makanan Fungsional. Graha Ilmu.Yogyakarta.
Copyright (c) 2022 Daryanti Daryanti, Tyas Soemarah KD, Endang Suprapti, Agus Budiyono, Teguh Supriyadi, Eko Hartoyo, Kusriani Prasetyowati, Wiyono Wiyono

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Penulis yang ingin memasukkan naskah untuk diterbitkan pada jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat menyetujui poin-poin di bawah ini.
- Manuskrip yang diserahkan belum diterbitkan sebelumnya baik secara online maupun cetak.
- Manuskrip yang dikirimkan harus mengandung novelty yang baik. Minimal kebaruan referensi adalah 80% dari total referensi yang digunakan.
- Topik manuskrip harus sesuai dengan fokus dan ruang lingkup Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Penulisan manuskrip telah disesuaikan dengan panduan penulisan yang ditentukan oleh Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Abstrak dan kata kunci disajikan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dalam pengisian metadata penyerahan manuskrip.
- Referensi yang digunakan 75% harus berasal dari sumber primer (jurnal) dan 25% sumber sekunder (buku, majalah, koran, website, dll).