Bentuk-bentuk latihan kebugaran bagi atlet
Abstract
Ada banyak bentuk-bentuk latihan kebugaran yang dapat dipilih oleh seorang atlet. Bantuk-bentuk latihan diperlukan untuk menjaga kondisi fisiknya. Latihan yang dapat dipilih diantaranya : Jogging 5 sampai 8 Km dalam waktu 30 sampai 40 menit, circuit training, interval training dan latihan tahanan.
Latihan yang dipilih tentunya disesuaikan dengan kebutuhan atlet, untuk latihan dengan tahanan terutama adalah untuk meningkatkan kekuatan otot. Disini juga dibahas bentuk-bentuk latihan pemanasan untuk otot-otot ekstremitas bagian atas, otot-otot pada togok, dan juga otot-otot pada ekstremitas bagian bawah. Latihan circuit training dengan peralatan yang minimal bisa menjadi pilihan. Latihan ini disederhanakan peralatannya, tapi mudah dalam pelaksanaannya.